Selasa, 10 Juni 2008

Misteri lagu GABY "Hanya Tinggal Kenangan"

sapa sih yang g' kenal lagu yang mulai bersinar di tahun 2007 silam. Gue juga akrabnya dengan judul "Hanya Tinggal kenangan" miliknya GABY. Gue kagum banget sama lagu ini, waw syairnya menyentuh banget bikin pikiran melayang waktu denggerin sendiri di tengah malem. Tapi ada juga mitos yang mengatakan misalnya kita puter lagu ini berturut-turut sebanyak 3 kali lewat tengah malam bakal didatangi ma arwahnya GABY. berhubung gue penasaran ma sosok yang namanya GABY ntu, jadi dengan sedikit sifat kesokpahlawanan gue puter berpuluh² kali lagu itu lewat tengah malam, dan sekitar pukul 03.30 WIB gue akhirnya ketiduran deh......
xixixixixixi....^^

setelah gue pikir² akhirnya gue sadari kuncinya ada pada com n' koneksi internet gue, napa g' tanya ma om google ajah....
ketik noh di keyword "gaby hanya tinggal kenangan" pasti bakal berjubel-jubel artiket tentang GABY.
key kita kembali ke topik(kita...? lo aja kali)....^^

Kuncinya ternyata ada di MAKASSAR. Rifai Ilyas alias Pay, gitaris band Caramel, mengklaim dialah pencipta lagu itu. Lagu itu dibuatnya tahun 2003 dan dipentaskan tahun 2004 dengan iringan gitar akustik, lalu memasuki tangga lagu di Makassar pada akhir tahun 2006 dengan format band lengkap.
Pay sendiri juga pernah menjadi korban yang mengatakan si penyanyi lagu itu tewas bunuh diri karena si pencipta lagu itu, yang merupakan kekasih si penyanyi, tewas akibat kecelakaan lalu lintas.
Pay menyanyikan lagu "Jauh" dengan versi live akustik yang dinyanyikan gadis bernama Andi Besse atau Abe, vokalis sang Dipa. Pertama kali dinyanyikan dalam moment ulang tahun sanggar seni mahasiswa Sekolah Tinggi Informatika dan Komputer(STMIK) Dipanegara pada 17 Juli 2004.Perekaman mereka pun direkam ala kadarnya dengan format MP3.
Jadi intinya kagak ada yang mati dalam lagu ini.

yang jadi pertanyaan gue siapa gadis yang sedang nyanyi dipinggir jalan ini yang mengatas namakan dirinya sebagai Gaby....
download disini....!!!

buat yang mo download lagunya Gaby format akustik disini aja.....!!!
trus nich yang format band lengkap disini....!!!

yah gitu aja deh dah capek nich ngetiknya....^_^

Tidak ada komentar: